Kejari Situbondo Hadiri Kunjungan Kerja Menteri Sosial RI Dalam Rangka Sosialisasi Sekolah Rakyat dan Dialog Pilar Sosial

oleh
oleh

Situbondo, Sabtu 19 April 2025 – Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Situbondo Huda Hazamal, S.H., M.H. mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Situbondo menghadiri kegiatan “Koordinasi Pembentukan Sekolah Rakyat dan Dialog Pilar-Pilar Sosial di Kabupaten Situbondo”. Acara ini diselenggarakan di Graha Amukti Praja, Pendopo Aryo Situbondo, Jl. R.A. Kartini No. 01, Kelurahan Dawuhan, Kecamatan/Kabupaten Situbondo.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, aparat penegak hukum, dan elemen masyarakat dalam pembentukan Sekolah Rakyat sebagai wadah pemberdayaan serta peningkatan kapasitas masyarakat. Selain itu, forum dialog pilar-pilar sosial menjadi ruang tukar pikiran dan koordinasi antara tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pemangku kepentingan lainnya dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan sosial di Situbondo.

Acara berlangsung dengan lancar dan dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, tokoh masyarakat, serta perwakilan organisasi sosial dan pendidikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.