Situbondo – Dalam semangat memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day, Pemerintah Kabupaten Situbondo menggelar kegiatan Halal Bihalal dan Dialog Interaktif bersama serikat pekerja, pengusaha, dan para buruh di Pendopo Aryo Situbondo, Kamis (1/5). Acara bertema “Merajut Kebersamaan dengan Peningkatan Kesejahteraan Pekerja dan Produktivitas Nasional” ini diikuti oleh Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Situbondo Huda Hazamal, S.H., M.H., dan 200 peserta dari berbagai elemen ketenagakerjaan.
Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo, menyatakan komitmennya untuk memperjuangkan hak-hak buruh dan mendorong hubungan harmonis antara pekerja dan pengusaha. Dalam dialog, isu utama yang disorot adalah pelanggaran UMK, ketidakjelasan jaminan BPJS, hingga pemutusan kerja sepihak.
Ketua Serikat Buruh Sarbumusi, Lukman Hakim, menekankan pentingnya aspirasi pekerja didengar dan ditindaklanjuti, serta berharap May Day mendatang bisa dirayakan lebih meriah.
Acara juga diwarnai dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan 160 paket sembako kepada perwakilan buruh. Kegiatan berlangsung aman dan tertib, menjadi simbol kuat kolaborasi menuju kesejahteraan bersama.